PMI Jakarta Utara Gelar Donor Darah Ramadhan 1445 H/2024 M Targetkan 5000 Kantong, Disediakan 36 Velbed
https://youtu.be/21WmRFlbUg8?si=r1wmd3fQJmphbkqb
Berita Ibukota
PMI Jakarta Utara Gelar Donor Darah Ramadhan 1445 H/2024 M Targetkan 5000 Kantong, Polri Sediakan 36 Velbed
Fajar Metro –
Donor Darah Ramadhan 1445 Hijriah digelar Jakarta International Stadium (JIS), Tanjung Priok, Jakarta Utara, digelar selama lima hari mulai Senin (25/3/2024). sampai Jumat (29/3/2024), aksi kemanusiaan ini ditargetkan meraih lima ribu kantong darah.
Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Utara, Rijal menyampaikan donor darah bertajuk ‘Berkah Ramadhan Untuk Aksi Kemanusiaan’ bertujuan mengisi kekosongan stok darah selama Ramadan. Sebab di momentum ini, PMI kerap mengalami krisis darah lantaran minimnya pendonor.
Target ini dijelaskannya melampaui capaian 4.300 kantong darah pada aksi kemanusiaan serupa tahun 2023 lalu. Capaian itu pun sukses tercatat dalam Museum Rekor dunia-Indonesia (MURI).
Pendonor diterangkannya akan diberi paket sembako berupa beras, gula pasir, minyak, camilan, hingga kupon undian umroh hasil kolaborasi bersama antara Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara, Jakpro, Himpunan Bersatu Teguh, TNI-Polri, dan lima belas perusahaan lainnya.
Selain donor darah, aksi kemanusiaan ini turut menyediakan fasilitas pemeriksaan kesehatan gratis hingga pemberian takjil.
“Jadi kita kumpulkan beberapa perusahaan yang ingin menyumbangkan zakatnya berupa barang bagi pendonor, sehingga aksi ini benar-benar aksi kemanusiaan,” tutupnya.
Hadir dalam kegiatan :
1. Ketua PMI Kota Jakarta Utara Bpk. RIJAL
2. Pengurus Bidang Info Kom PMI Kota Ibu VITA ANDRIASTUTI
3. Pimpinan Tenaga Medis Dr. PRILI
4. Ketua Himpunan bersatu teguh Bpk. ANDREAS SOFIANDI
POLRI
1. Kapolsek Tanjung Priok KOMPOL NAZIRWAN, S.H., S.I.K., M.H.
2. Wakapolsek Tanjung Priok I GEDE NGURAH S, S.H.
3. Kanit Intelkam Polsek Tanjung Priok IPDA REZA F, S.H.
Kegiatan :
– Donor Darah
– Pemeriksaan Kesehatan Gratis
– Pembagian Ta’jil
Persyaratan Donor Darah :
– Sehat Jasmani & Rohani
– Usia Minimal 17 Th, Max 60 Th
– Berat Minimal 45 Kg
– Suhu Tubuh 36,5 – 37,5°C
– KTP
Adapun disediakan 36 Velbed tempat tidur, 35 Relawan PMI, & 100 Tenaga Medis.
(YP)
sumber: pmijakut/polsektanjungpriok